HEADLINE

Dorong Spa Bentuk Organisasi

Bandarlampung, WL - 03 Juli 2011

Pertumbuhan spa di Kota Bandarlampung meningkat 100% pada tahun ini. Hingga Juli, tercatat sebanyak 14 spa beroperasi di Kota Tapis Berseri itu. Padahal tahun lalu, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Bandarlampung mencatat hanya ada tujuh tempat spa yang beroperasi.

Walaupun jumlah spa di Bandarlampung mengalami peningkatan signifikan pada 2011, industri kecantikan dan perawatan tubuh ini belum memiliki induk organisasi sebagai wadah komunikasi.

Padahal, keberadaan organisasi bisa menjadi wadah penting bagi para pengelola spa untuk saling berbagi dan mengembangkan pengalaman di bidang keperawatan dan kecantikan.

Terkait hal tersebut, Kadisbudpar Paika akan berupaya mendorong para pengusaha spa membentuk organisasi. "Komunikasi itu sangat penting untuk memudahkan koordinasi dan komunikasi. Saya akan dorong para pengusaha spa membentuk organisasi atau asosiasi," katanya.

Menurut Paika, organisasi atau asosiasi para pengusaha spa nantinya bisa membantu memromosikan tempat-tempat spa sebagai tujuan wisata. Sekaligus memberi sosialisasi kepada masyarakat tentang dan bagaimana spa. (len)

Tidak ada komentar