HEADLINE

Agus Hadiri Temu Lapangan Poktan

PESISIR BARATBupati Pesisir Barat (Pesibar) Agus Istiqlal menghadiri temu lapang percepatan tanam dan panen padi di lokasi Kelompok Tani (Poktan) Tani Mukti Pekon Negeriratu Kecamatan Ngambur, Senin (26/9/2016).

Kegiatan tersebut merupakan salah satu prioritas utama dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, yakni kedaulatan pangan dan dalam rangka mewujudkan kemandirian, kedaulatan serta ketahanan pangan nasional mencapai swasembada padi, jagung, dan
kedelai (pajale).

Diketahui bahwa pemerintah telah mencanangkan program upaya khusus (Upsus) peningkatan produksi pajale yang keberhasilannya ditentukan Gerakan Percepatan Tanam dan Panen Padi.

Program itu sendiri berjalan sukses dengan adanya peran aktif masyarakat khususnya, petani dengan pemkab didukung kerjasmadengan dari TNI-AD.

Agus menjelaskan, Pemkab Pesibar melalui Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura telah memberikan berbagai acam progam bantuan kepada petani, antara lain bantuan sarana produksi (saprodi), perbaikan dan pembangunan irigasi, Asuransi Usaha Tanam Padi (AUTP), dan penyaluran bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) ke kelompok tani (Poktan) maupun gabungan kelompok tani (Gapoktan).

Semua penerima bantuan ini telah melalui proses verifikasi secara administratif maupun teknis di lapangan. Karena itu, Dinas Pertanian TPH dan seluruh elemen terkait untuk terus memantau dan mengevaluasi bantuan ini agar dapat dimanfaatkan secara optimal. Sebab semua bantuan  bertujuan mewujudkan kemandirian dan kesejahteraan petani di Pesibar.

“Kemudian saya sangat mengapresiasi semangat dari Poktan/Gapoktan dalam meningkatkan kemandirian di bidang pertanian. Saya juga ucapkan terima kasih kepada TNI-AD khususnya jajaran Kodim 0422 Lambar dalam membantu perkembangan pertanian di Kabupaten Pesibar,” kata Agus. (wartalambar.com/aga)


Tidak ada komentar