HEADLINE

Jembatan Waykrui Tidak Kunjung Dibuka, Jalur Alternativ Rusak Parah

Pesisir Barat - Jembatan Waykrui Kecamatan Waykrui yang beberapa waktu lalu dilakukan perbaikan karena jebol sampai saat ini belum dibuka, sejak awal perbaikan arus kendaraan dialihkan kejalur alternativ yaitu Gunungkemala-Menyancang. Namun sayangnya, jalur alternativ tersebut yang memang sebelumnya sudah rusak parah kini semakin sulit dilalui.

Menurut salah seorang pengguna jalan, Fatahurrahman, ketika dikonfirmasi wartawan koran ini, Sabtu (8/6), bahwa sejak ditutupnya jembatan Waykrui dan dialihkan ke jalur alternativ, telah terjadi beberapa kali kejadian yang merugikan, seperti terbaliknya truk-truk besar, jatuhnya pengendara roda dua. "Kondisi jalannya yang memang tidak layak lagi dilalui. Alasannya selain lubang-lubangnya yang sangat banyak juga kedalaman lubang menjadi faktor penyebab kerap terjadinya kecelakaan, kemarin saja satu unit trik terbalik dan itu disebabkan karena masuk kedalam lubang sedalam 50 Cm," terang Fatahurrahman.

Dengan kondisinya yang sedemikian parahnya, menurut Fatahurrahman, jalur alternativ tersebut terkesan dilupakan pemerintah, padahal, jalan tersebut adalah jalan yang biasa dilalui oleh kendaraan besar dengan kapasitas beban berat. Selain itu, dengan fakta dilapangan dinilai tidak sesuai dan belum pantas untuk dijadikan berstatus jalan nasional. "Jalan tersebut adalah jalan nasional, tetapi faktanya kualitas jalan benar-benar sangat memprihatinkan," lanjutnya.

Masih kata Fatahurrahman, jika memang jalur alternativ tersebut belum akan diperbaiki, dirinya menghimbau agar jembatan Waykrui dapat segera dibuka. Karena memang penutupan jalan dijembatan tersebut sudah cukup lama dan diperkirakan hasil perbaikan jalan sudah bisa dilalui. "Sangat kasihan melihat kendaraan yang melintas dijalur alternativ yang kondisinya sangat memprihatinkan itu, maka kami menghimbau agar jalan dijembatan tersebut dapat segera dibuka agar tidak lagi terjadinya kecelakaan dijalur alternativ ini," tutup Fatahurrahman. (nov)

Tidak ada komentar