HEADLINE

Pengawas SPBU Kembahang Dikeluhkan

Balikbukit, WL - Salah seorang oknum pengawas Stasiun Pengisian Bahan Bakaar Umum (SPBU) Kembahang Kecamatan Batubrak Kabupaten Lampung Barat (Lambar) dikeluhkan beberapa penggiat LSM dan praktisi pers.

Pasalnya selain harga yang diduga dinaikan Rp1.600/liter, sementara yang tertera di dalam tanda terima Rp1.500/liter, pengawas SPBU juga dianggap kurang ramah.

Demikian dikatakan Wakil ketua LSM LITPK-AN RI Cabang Lambar, Rezlin Efendi, saat berkunjung ke Warta Lambar, Selasa (25/10).

Dikatakan Rezlin, dia dan dua rekannya awalnya mendapat laporan dari para pengecor yang tengah ribut karena harus membayar Rp1.600/liter. Rezlin bermaksud mengonfirmasi keluhan warga yang mengecor itu.

“Namun tanggapan pengawas SPBU itu sama sekalitidak bersahabat. Setelah kami bertiga mengutarakan maksud kami. Pengawas yang mengenakan kaos berwarna hitam itu marah dah mengusir kami,” ujar Rezlin diamini dua rekanya. (esa)

Rabu, 26 Oktober 2011
*)

Tidak ada komentar