HEADLINE

Usulan Nama Bandara Kina Bermunculan

Karyapengawa, WL - Usulan mengenai nama Bandara Serai Kecamatan Pesisir Tengah Kabupaten Lampung Barat (Lambar), kembali muncul setelah beberapa waktu lalu beberapa tokoh pesisir mengusulkan calon nama mantan bupati Erwin Nizar yang bertujuan mengenang jasa bersangkutan dalam memperjuangkannya. Munculnya usulan nama bandara tersebut kini juga berdatangan dari warga Pekon Penengahan Kecamatan Karyapenggawa, Iskandar Haris, S.P., yakni Damar Mata Kucing.

Iskandar, kepada Warta Lambar, Senin (3/10), mengatakan usulan beberapa nama mengenai nama bandara beberapa waktu lalu dianggap cukup baik. Dia sempat menyampaikan usulan damar mata kucing tersebut ke bupati Lambar secara lisan.

Menurut Iskandar bupati menyambut positif uslan tersebut. “Sudah disampaikan secara lisan ke bupati. Kata bupati bagus. Namun bupati belum menjanjikan bakal terealisasi,” ujar Iskandar per telepon genggamnya.
Iskandar berharap pemkab memberikan nama yang ke depan dapat meningkatkan perekonomian. Sebab itu, kata Iskandar lagi, ia mengajukan salah satu nama yang dianggap cukup tepat, yaitu Bandara Damar Mata Kucing. Masih kata Iskandar, alasan dirinya mengajukan nama tersebut dikarenakan komoditas getah damar mata kucing merupakan salah satu kebanggaan yang dimiliki Lambar dan telah dikenal hingga ke mancanegara.

Diharapkan dengan pemberian nama itu para wisman terus berdatangan dan menjadi investor di Lambar. “Damar mata kucing sudah diekspor ke mana-mana dan termasuk komoditi primadona Lambar,” pungkasnya.  (nov)

Selasa, 04 Oktober 2011

Tidak ada komentar