HEADLINE

Edy-Pai Garap 3 Tempat di Waytenong

LAMPUNG BARAT - Paslonkada Lambar 2017-2022 yang diusung Koalisi Lambar Berganti (Partai Demokrat, PPP, Partai Gerindra, Partai Nasdem, PKS, PKB), DR. H. Edy Irawan Arief, S.E., M.Ec. (Edy)-H. Ulul Azmi Soltiansa, S.H. alias Paisol (Pai) atau lebih dikenal sebagai Edy-Pai, kembali menggalang kekuatan di Kecamatan Waytenong, Minggu (6/11/2016).

Edy-Pai Kampanye di Puralaksana
Itu setelah hal serupa dilakukan paslon perkawinan akademisi-politisi itu beberapa waktu lalu sebelum kampanye dijadualkan KPU setempat. Ada tiga titik kampanye dialogis dan silaturrahin tokoh (Siltok) yang digelar dengan aman dan sukses sesuai rencana.

Pertama, Edy-Pai menggelar kampanye dialogis bertempat di kediaman H. Sadul Pekon Puralaksana pukul 10.00 WIB, tak kurang dihadiri 500-an pendukung memadati halaman rumah tokoh masyarakat Waytenong itu, H. Sadul, tumpah ruah hingga ke jalan raya. 

Selain paslon Edy-Pai, kampanye itu juga dihadiri pengurus enam parpol pengusung lengkap dengan pengurus kecamatan dan ranting masing-masing.

Materi yang disampaikan keduanya sama seperti yang telah dikemukakan terdahulu, soal rencana peningkatan status puskesmas di Waytenong dan Suoh menjadi tipe A. 

Sehingga dengan demikian masalah kesehatan dimungkinkan teratasi pada kedua titik jangkauan itu selain di RSU Alimuddin Umar Liwa.

"Lainnya, Edy-Pai juga merencanakan pendidikan yang paripurna. Adanya sekolah dari pendidikan paling rendah hingga ke perguruan tinggi," ungkap jurubicara Edy-Pai, Andi Gunawan. 

Usai kampanye dialogis di Puralaksana, paslon Edy-Pai bergeser ke Pemangku III Pekon Sukananti di kediaman H. Sitar pukul 14.00 dihadiri sekitar 400 orang, sebagian besar ibu-ibu. Di sini, Edy-Pai menyampaikan orasi politiknya secara bergantian. 

Menariknya, usai Edy berkampanye, lalu calon wabupnya diminta menyampaikan hal serupa dengan bahasa Semendo.

Karena Paisol--sapaan akrab Ulul Azmi--adalah dari Semendo, tentu hal ini bukanlah menjadi sesuatu yang sulit bagi politisi PPP tersebut.

"Mak ini tulung cukarkah kudai jeme Semende jadi wakil bupati. Mangke tu, aku minta tulung ngah ading, kakang, kalawaian, dan semuanya warga Waytenong khususnya dari suku Semendo dukung kami Edy-Pai," ungkap Paisol serius.

Tentu saja pada pertemuan di Sukananti yang merupakan basis massa pendukung Edy-Pai itu disambut hangat sekaligus haru oleh keluarga besar Semendo dan bertekad memenagkan pasangan itu.

"Nyelah pasti kami kah mendukung Edy-Pai. Dak usah diragukan lagi kami pasti mendukung. Kami juge sekaligus kah mengawal proses pemungutan suara khususnya di Waytenong ini," ujar tokoh masyarakat setempat H. Mat Mursyah.

Dan sesi ketiga ba'da sholat 'ashar, Edy-Pai menggelar siltok di kediaman H. Nasrip Kelurahan Pajarbulan dihadiri sekitar 200 orang. 

Sama seperti sebelumnya, masyarakat Fajarbulan dan sekitarnya meminta komitmen dan konsistensi Edy-Pai ketika nanti terpilih.  

"Kami percaya Edy-Pai apa yang sudah diungkapkan pasti dilaksanakan. Dan kami warga Fajarbulan sekitarnya akan mendukung peuh paslon ini," pungkas  Nasrip yang didapok menyampaikan sambutan. (wartalambar.com | aga)
Edy-Pai Kampanye di Puralaksana

Edy-Pai Kampanye di Puralaksana

Edy-Pai Kampanye di Sukananti

Tidak ada komentar