HEADLINE

Warga Suoh Lirik Tanaman Karet

Rabu, 14 September 2011

Suoh, WL - Warga Pekon Sukamarga Kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat (Lambar), kini mulai melirik tanaman karet. Untuk mewujudkanya sebanyak 150 petani yang ada di pekon tersebut melakukan pembibitan dan akan ditanam di lahan tiga bulan ke depan pasca pembibitan. Mengingat, karena komoditas kopi yang anjlok dalam kurun waktu satu tahun terakhir. Alasan warga, cukup sederhana karena tanaman karet bisa dipanen setiap hari dan harga dari komuditas tersebut cukup menjanjikan.

Hal tersebut dijelaskan Peratin Sukoro, kepada Warta Lambar Selasa (13/9). Menurut dia, sudah beberapa orang telah merasakan hasil tanaman karetnya. Hasil yang didapat menyebabkan ketertarikan warga lainnya untuk menanamnya. Karena, komoditas lainnya yang selama ini diandalkan seperti Padi dan kopi sudah tidak bisa diandalkan.

Masih kata dia, sejauh ini warga sudah menanam dengan sistem tumpang sari di antara tanaman kopi dan pemelang sawah. Meski demikian tidak sedikit warga yang telah memanen hingga puluhan kilogram/harinya  walau puluhan batang. Selain itu karet cukup menjanjikan terlebih perawatan tidak tergolong sulit dan pemupukan tidak harus seperti menanam kopi.

Lanjut dia, sejak  pembibitan hingga pengambilan getah membutuhkan waktu yang cukup lama 7-8 tahun. “Tanaman jenis karet hanya dibiarkan saja, yang harus diperhatikan perawatan ranting dan gulma yang ada di sekeliling batang tanaman tersebut,” pungkasnya. (nop)

Tidak ada komentar