HEADLINE

Pembangunan Gedung SMAN 1 Diduga Menyalahi Spek

Bengkunatbelimbing, WL - 26 Juli 2011

pembangunan yang tenga berlangsung di ujung selatan Kabupaten Lampung Barat (Lambar), seolah menjadi lahan empuk para rekanan untuk meraup keuntungan besar. Ini terbukti banyaknya temuan di lapangan. Tak terkecuali pembangunan SMAN 1 Bengkunatbelimbing.

Tokoh masyarakat kecamatan itu, Syahlani, kepada Warta Lambar, baru-baru ini, mengatakan pembangunan gedung SMA N 1 tersebut disinyalir banyak penyimpangan. Itu terlihat dari penambahan kolom pada dinding yang jaraknya tidak sama dan hanya menempel pada selub bawah. Kemudian, rabat tidak menggunakan pondasi hanya langsung disusun bata. Parahnya lagi, jarak cincin pada selub yang berjarak 25Cmlebih penggunaan kayu racuk (bendo).

Lanjut Syah—sapaan Syahlani-- papan imformasi yang dianggap tidak penting sampai saat ini tidak terpasang. Saat dikonfirmasi via telepon genggamnya pemilik proyek, Sukur, menjelaskan ihwal kayu yang harus dipakai kelas dua. “Kayu yang seharusnya kayu kelas dua. Jika bukan kelas itu berarti salah.”
Seraya mengakui papan imformasi proyek masih berada di Liwa. (sul)

Tidak ada komentar